Kabar Kami

SMA BOPKRI 2 YOGYAKARTA

PENYERAHAN MAHASISWA PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNIVERSITAS SANATA DHARMA DAN UNIVERSITAS KRISTEN IMMANUEL YOGYAKARTA


Penilaian: 1 / 5

Aktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan Bintang
 

Di awal Tahun Ajaran Baru 2021/2022 ini, SMA BOPKRI 2 Yogyakarta menjadi sekolah mitra atau sekolah laboratorium bagi para mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Program Studi Kependidikan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta dan Fakultas Agama Kristen Program Studi Pendidikan Agama Kristen (PAK) Universitas Kristen Immanuel Yogyakarta yang melaksanakan kegiatan Program Pengala

man Lapangan/ magang di SMA BOPKRI 2 Yogyakarta.

Sebelum melaksanakan kegiatan Program Pengalaman Lapangan (PPL) di SMA BOPKRI 2 Yogyakarta, mahasiswa peserta Program Pengenalan Lapangan- Lingkungan Sekolah (PLP-LS) dan mahasiswa Program Pengenalan Lapangan Persekolahan -Pengelolaan Pembelajaran (PLP-PP) Program Studi Kependidikan Universitas Sanata Dharma secara resmi telah dilakukan penyerahan dari pihak universitas kepada Kepala SMA BOPKRI 2 Yogyakarta yang diwakili oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum .Penyerahan dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting pada Senin, 12 Juli 2021 pukul 10.00 Wib yang diikuti oleh Mahasiswa, Dosen Pembimbing masing-masing Prodi dan Guru Pamong. Penyerahan dilakukan oleh Kaprodi Pendidikan Kimia Drs. Tarsisius Sarkim, M.E.D,. Ph.D. dan diterima oleh Waka Kurikulum Rr.Rinda Marlita Gahayu, S.S.

Sebanyak 29 mahasiswa Universitas Sanata Dharma Yogyakarta terdiri dari 9 Prodi yakni Biologi, Kimia, Fisika, Matematika,Akuntansi, Ekonomi, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Bimbingan Konseling (BK) akan melaksanakan Program Pengalaman Lapangan di SMA BOPKRI 2 Yogyakarta periode 12 Juli- 28 Agustus 2021. Mahasiswa yang melaksanakan kegiatan Program Pengalaman Lapangan di SMA BOPKRI 2 Yogyakarta terbagi dalam 2 kelompok yakni 6 mahasiswa semester 2 dengan Program Pengenalan Lapangan- Lingkungan Sekolah (PLP-LS) dan 23 mahasiswa semester 6 Program Pengenalan Lapangan Persekolahan -Pengelolaan Pembelajaran (PLP-PP).

PLP-LS bertujuan membangun landasan jati diri calon pendidik dan memantapkan kompetensi akademik kependidikan.Sedangkan PLP-PP bertujuan untuk memberikan pengalaman nyata kepada calon pendidik dalam mengimplementasikan penguasaan akademik kependidikan dan akademik bidang keahlian melalui mengajar terbimbing oleh Guru Pamong.

Perguruan Tinggi lain yang menjalin kerjasama dengan SMA BOPKRI 2 Yogyakarta adalah Universitas Kristen Immanuel Yogyakarta. Dua mahasiswa Fakultas Agama Kristen Program Studi Pendidikan Agama Kristen (PAK) Universitas Kristen Immanuel Yogyakarta juga akan melaksanakan kegiatan Program Pengalaman Lapangan (PPL) di SMA BOPKRI 2 Yogyakarta periode 19 Juli – 16 Oktober 2021. Penyerahan juga telah dilaksanakan pada Kamis, 15 Juli 2021 secara virtual melalui zoom meeting oleh Kaprodi Pendidikan Agama Kristen Evi Tobeli, M.Pd.K dan diterima juga oleh Waka Kurikulum Rr.Rinda Marlita Gahayu, S.S. dan di dampingi Guru Pamong mata pelajaran PAK . Kegiatan Program Pengalaman Lapangan (PPL) ini bertujuan supaya mahasiswa memperoleh pengalaman faktual dan aktual dalam kegiatan kependidikan baik akademik maupun non-akademik.

Kiranya kerjasama ini dapat berjalan terus dengan baik dan lancar, serta bermanfaat bagi pihak-pihak yang terkait.

_Maria Rini_


Copyright © 2024 SMA BOPKRI 2 Yogyakarta. All Rights Reserved. By Antefer.web.id