Kabar Kami

SMA BOPKRI 2 YOGYAKARTA

KEGIATAN BAKTI MASYARAKAT SISWA KELAS XI SMA BOPKRI 2 YOGYAKARTA: “KEMBANGKAN POTENSI DIRI DAN KREATIVITAS DALAM KEMULTIKULTURAN”


Penilaian: 5 / 5

Aktifkan BintangAktifkan BintangAktifkan BintangAktifkan BintangAktifkan Bintang
 

SMA BOPKRI 2 Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Bakti Masyarakat selama tiga hari pada tanggal 27 April hingga 29 April 2023. Kegiatan ini dikhususkan bagi siswa/siswi Kelas XI SMA BOPKRI 2 Yogyakarta. Tujuan kegiatan ini yaitu mengembangkan potensi diri siswa dalam rangka membentuk karakter kreatif yang diharapkan dapat berguna bagi kehidupan siswa di masa yang akan datang dalam kehidupan bermasyarakat. Kegiatan Bakti Masyarakat tahun ini mengangkat tema “Kembangkan Potensi Diri dan Kreativitas dalam Kemultikulturan.”

Proses membangun pengetahuan serta nilai kehidupan peserta didik tidak hanya dilakukan melalui pengalaman belajar yang dilakukan di sekolah. SMA BOPKRI 2 Yogyakarta juga memberikan pengalaman belajar di luar sekolah untuk membangun pengetahuan dan nilai-nilai kehidupan yang dapat membentuk kepribadian, kreativitas, inovasi dan terampil di dunia nyata. Nilai-nilai kehidupan tersebut diharapkan tumbuh dan berkembang dalam diri para peserta didik, salah satunya melalui kegiatan yang bersentuhan langsung dengan dunia kerja atau profesi atau potensi lingkungan sekitar yang ada.

Kegiatan Bakti Masyarakat merupakan salah satu kegiatan wajib yang diselenggarakan setiap tahun untuk mencapai visi sekolah. SMA BOPKRI 2 Yogyakarta berfokus pada pembentukan soft skill siswa dengan mengimplementasikan nilai-nilai ke-BOPKRI-an yaitu kasih (tepa selira), berintegritas, melayani dan multikultural. Selanjutnya melalui kegiatan Bakti Masyarakat, para siswa diharapkan dapat meningkatkan rasa percaya diri dan tanggung jawab.

Kegiatan Bakti Masyarakat tahun ini fokus pada kegiatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Para siswa terjun langsung dan berdinamika dengan masyarakat setempat sesuai lokasi yang dipilih masing-masing. Siswa Kelas XI dibagi menjadi beberapa kelompok dengan lokasi UMKM dan jenis usaha berbeda-beda dari kerajinan tangan hingga makanan di area Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah. Berikut ini merupakan daftar lokasi kegiatan Bakti Masyarakat yang dipilih siswa. 

Kegiatan Bakti Masyarakat dimulai dengan rapat koordinasi panitia serta guru pendamping lapangan. Kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi kegiatan kepada para siswa serta pembentukan kelompok. Selanjutnya masing-masing kelompok melakukan observasi ke lokasi yang dipilih, bersilaturahmi dan memohon izin kepada pemilik UMKM. Kemudian setiap kelompok menyampaikan laporan hasil observasi lapangan dan mendaftarkan lokasi yang akan dijadikan tempat berkegiatan kepada panitia. Selanjutnya panitia membuatkan surat pengantar atau perizinan kegiatan untuk disampaikan kepada pemilik UMKM oleh masing-masing kelompok. Sebelum terjun ke lokasi, panitia menyelenggarakan kegiatan pembekalan dan pengarahan serta mengecek kesiapan setiap kelompok.

Kegiatan penerjunan peserta Bakti Masyarakat dilaksanakan pada tanggal 27 April 2023. Siswa didampingi oleh guru pendamping lapangan bersilaturahmi, menyampaikan tujuan dan teknis pelaksanaan serta penilaian kegiatan kepada pemilik UMKM. Pada akhir kegiatan, siswa diwajibkan untuk membuat minimal satu hasil karya untuk nantinya akan dipamerkan. Setelah itu, siswa langsung memulai kegiatan dan berproses di lokasi sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang diberikan oleh pemilik UMKM.

Selama kegiatan Bakti Masyarakat, guru pendamping memantau kegiatan siswa secara daring melalui video call dan chat platform. Selain itu, selama tiga hari siswa diwajibkan untuk mengisi jurnal serta refleksi kegiatan secara daring melalui spreadsheet disertai dengan dokumentasi bukti kegiatan di lokasi. Spreadsheet tersebut juga dipantau oleh guru pendamping dan panitia.

Kegiatan penarikan peserta Bakti Masyarakat dilaksanakan pada tanggal 29 April 2023. Siswa didampingi oleh guru pendamping lapangan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pemilik UMKM. Setelah kegiatan penarikan selesai, masing-masing siswa membuat video dokumenter kompilasi kegiatan di lokasi selama tiga hari dengan maksimal durasi 3 menit. Setelah mengkonsultasikan video tersebut kepada guru pendamping dan dinyatakan laik, siswa mengunggah video ke akun media sosial masing-masing serta ke akun media sosial sekolah.

Kegiatan Bakti Masyarakat diakhiri dengan penyusunan laporan oleh masing-masing kelompok. Selanjutnya hasil karya siswa pada kegiatan ini akan dipamerkan dalam acara Pameran Hasil Karya yang akan datang.

Kegiatan Bakti Masyarakat ini diharapkan dapat memberikan pengalaman dan pengetahuan berharga bagi para siswa terkait dengan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Selanjutnya diharapkan kreativitas siswa dapat meningkat dan nilai-nilai ke-BOPKRI-an dapat terinternalisasi dalam diri siswa dengan baik. Terima kasih telah berproses dengan baik selama kegiatan ini. Salam Multikultural!


Copyright © 2024 SMA BOPKRI 2 Yogyakarta. All Rights Reserved. By Antefer.web.id