SMA BOPKRI 2 YOGYAKARTA

Sekolah Multikultural Indonesia

Image

Sambutan Kepala Sekolah

Dr. Sri Sulastri, M.Pd.

HAPPY, INTERACTIVE, AND RESPONSIVE

Tempat yang menyenangkan akan membawa aura kegembiraan. Nyaman bisa juga menenteramkan perasaan. Sebuah tempat sangat berpengaruh dalam dinamika kehidupan seseorang. Jika kita lihat saat ini banyak tempat-tempat ngobrol dan ngopi selalu ramai karena disitu orang-orang merasa nyaman dan memiliki ruang yang tidak menganggu dan diganggu orang lain. Ada ruang kemerdekaan pribadi.

Bayangkan jika sekolah menjadi tempat anak-anak merdeka dalam mengekspresikan dirinya, memiliki komunitas yang dapat membangun ide serta kreativitas bahkan dapat menciptakan harmonisasi dalam keberbedaan, pasti anak-anak akan merasa ‘betah’ untuk berlama-lama di sekolah. SMA BOPKRI 2 Yogyakarta menciptakan suasana demikian.

Keberadaan SMA BOPKRI 2 dengan berbagai latar belakang budaya, sosial, agama, ekonomi, kebiasaan bahkan intelektual tidak membuat suasana SMA BOPKRI 2 Yogyakarta (BODA) menjadi terpisah-pisah namun justru menjadi harmoni dan harmonis. Lingkungan belajar diciptakan menjadi kultur belajar yang bukan tentang berbagai mata pelajaran namun belajar tentang kehidupan. Perbedaan latar belakang menjadi proses belajar tentang kehidupan teman-temannya yang tentu berbeda kultur satu dengan yang lainnya. Tidak hanya siswa, guru dan karyawan BODA selalu membangun penghargaan terhadap keberbedaan. Untuk itu, BODA memberikan ruang luas kepada seluruh warga sekolah untuk memunculkan kreativitas di tengah-tengah perbedaan.

Pada pelajaran agama non Kristiani, BODA menyediakan sesuai agama siswa, siswa dan guru yang berbeda keyakinan diberi ruang luas untuk menjalankan keyakinannya. Demikian juga dengan budaya yang harus dirawat sebagai perekat kebhinnekaan sehingga BODA mengkondisikan untuk mencintai budaya-budaya lain tanpa meninggalkan budayanya sendiri.

Relasi siswa dan guru dibangun untuk dapat mengeksplor kreativitas anak sehingga anak-anak memiliki kemerdekaan dalam berpikir, mewujudkan dan mendapat penghargaan dalam karya-karyanya. Relasi siswa dengan siswa, siswa dengan guru menimbulkan suasana menyenangkan dan akrab, sehingga siswa merasa senang dengan kultur dan suasana di sekolah.

Di samping memberi kesempatan luas untuk mengembangkan kreativitas, siswa difasilitasi untuk ktiris terhadap isu-isu global, tentang perkembangan IT, lingkungan, kemasyarakatan, keagamaan, kebhinnekaan yang dikemas dalam projek pembelajaran. Metode pembelajaran yang dinamis diterapkan oleh guru untuk menjembatani agar siswa dapat berpikir kritis dan merespon dinamika lingkungannya tanpa meninggalkan pembentukan karaker siswa yang mengasihi sesamanya, menghargai perbedaan, memiliki integritas dan dapat mewujudkan pelayanan tehadap sesamanya.

Kegembiraan keluarga besar BODA dengan berakhirnya proses pendidikan kelas XII terlihat dari hasil yang menggembirakan. Ini akan menjadi bekal yang diberikan kepada anak-anak selama berproses di BODA. Harapan besar kami, semoga bekal itu diterapkan dalam proses yang lebih tinggi lagi di jenjang tinggi. Untuk itu kami mengucapkan selamat kepada orang tua siswa kelas XII, terimakasih telah mempercayakan putra-putrinya untuk berpendidikan di BODA semoga anak-anak kita dapat mewujudkan mimpi besarnya kelak.

Demikian juga kelas XI yang akan menyelesaikan proses menuju kelas XII, bekali diri agar dapat menyelesaikan pendidikan nantinya untuk masuk ke jenjang tinggi.Terimaksih juga kepada orag tua siswa yang telah bekerja sama dengan BODA dalam mendidik siswa dan mewujudkan siswa yang kreatif, responsif, serta berkarakter baik.

Untuk siswa kelas X yang menuju kelas XI, waktumu di BODA masih cukup panjang, Nak. Ada banyak waktu untuk berkarya dan mengembangkan diri sebaik-baiknya, sehingga manfaatkanlah waktu sebaik-baiknya dan dapat bekali dirimu untuk masadepanmu kelak.

Siswa BODA akan menjadi alumni yang membawa nama besar SMA BOPKRI 2 Yogyakarta yang memiliki jiwa-jiwa nasionalis dan menjadi garda depan kesatuan dan persatuan bangsa. Dari BODA untuk Yogyakarta, dari Yogyakarta untuk Indonesia. Salam Sekolah Multikultural Indonesia!
 
                                                                                    Kepala Sekolah,

 

                                                                                    Dr. Sri Sulastri, M.Pd.

SMA BOPKRI 2 telah mengupayakan dengan berbagai cara memberikan peluang bagi siswa untuk tetap eksis meskipun dalam keterbatasan ruang gerak. Upaya-upaya tersebut adalah :
Model pembelajaran yang terintegrasi dengan mata pelajaran lain, lalu hasil pembelajaran dalam bentuk video diunggah di media BODA (FB, IG dan Youtube) sebagai media untuk menunjukkan kepada masyarakat bahwa proses belajar benar-benar menjadikan pengalaman dan pengalaman itu dibagikan dalam bentuk virtual.
Semua lomba baik melalui dinas pendidikan, atau lembagai-lembaga kerja sama dengan skala regional dan nasional diinfokan kepada siswa, harapannya siswa mengikuti lomba sesuai bakat dan minat siswa. Ternyata memang siswa yang mengikuti lomba berdasarkan bakat dan minat siswa membuahkan hasil kejuaraan. Bagi yang belum berhasil itu merupakan proses belajar yang akan membentuk sikap perilaku serta karakteristik mengakui kelebihan orang lain dan tidak purus asa dalam mewujudkan cita-cita.

KABAR TERKINI DARI KAMI

PPDB 2024/2025

Sekolah Multikultural Indonesia
logo_baru__188x251.png

More Info

Media Sosial

 

Temukan Kami

Jl. Jend. Sudirman No.87, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55223

Telepon : +62 274 513433

SENIN - JUMAT
07:00 - 16:00
SABTU - MINGGU
 

Pesan dan Kesan

Copyright © 2024 SMA BOPKRI 2 Yogyakarta. All Rights Reserved. By Antefer.web.id